Jumat, 30 September 2016

7 Pilihan Wisata Populer di Cirebon


Cirebon kini menjadi salah satu kota yang ramai oleh pengunjung. Kota ini menjadi kota ketiga yang mengalami kemajuan yang pesat di daerah Jawa Barat, selain Bandung dan Bekasi. Kota ini terasa istimewa dengan berbagai cerita dan sejarahnya pada zaman dahulu.

alt stasiun cirebon
tripadvisor.com
Selain memiliki banyak cerita bersejarah, kota ini juga memliki banyak pengrajin batik. Ya, sebagai salah satu kota penghasil batik, anda dapat menikmati proses pembuatan batik langsung dari tempat produksinya. Kota ini dahulunya merupakan sebuah desa yang kemudian banyak ditempati oleh pendatang dari luar daerah.

alt wisata belanja
http://trusmi.com/
Para pendatang yang menyebar membentuk suatu tatanan masyarakat di daerah Cirebon. Kini, anda tidak perlu lama-lama menetap jika ingin mengunjungi kota ini, anda dapat menginap pada Hotel di Cirebon. Apa saja sih, wisata yang menarik di Cirebon? Yuk intip, 7 daftar wisata yang popuer di Cirebon.

1. Taman Sari Gua Sanyuragi
Salah satu peninggalan bersejarah di kota Cirebon adalah Taman Sari Gua Sanyuragi. Di tempat ini terdapat bangunan-bangunan yang digunakan untuk bermeditasi, yang dibangun diatas tanah seluas 1,5 Hektar.

Tepatnya 18 bangunan ini, memiliki desain campuran ala Indonesia dan China. Untuk memasuki taman ini, anda dapat membayar tiket seharga Rp 10.000,- saja. Taman Sari Gua Sanyuragi dibuka mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.

2. Taman Ade Irma Suryani
Selain Taman Sari Gua Sanyuragi, terdapat Taman Ade Irma Suryani. Dahulu, taman ini bernama Taman Traffic Garden Cirebon. Taman yang memiliki berbagai fasilitas ini, terletak di pinggir laut pantai utara Cirebon serta berdampingan dengan pelabuhan Cirebon.

Fasilitas yang tersedia di taman ini beraneka ragam. Mulai dari berbagai permainan untuk anak-anak, kebun binatang, wisata pantai, juga terdapat hiburan istimewa pada setiap hari Minggu oleh artis-artis terkenal.

3. Keraton Kasepuhan
Keraton yang mulai dibangun pada tahun 1529 ini merupakan keraton yang megah. Anda harus menyempatkan diri untuk mengunjungi tempat ini di hari libur anda. Keraton ini dibangun oleh Pangeran Mas Mochammad Arifin II, dan bangunannya pun masih sangat terawat hingga sekarang.

Di dalam Keraton terdapat sebuah museum yang menyimpan berbagai koleksi bersejarah dan peninggalan Keraton. Bentuk bangunan ini merupakan campuran antara beberapa budaya di berbagai daerah. Dengan Rp 8.000,-, anda sudah dapat menikmati wisata di Keraton Kasepuhan ini.

4. Taman Wisata Siwalk
Di Desa Setu Patok, kecamatan Mundu, terdapat sebuah waterboom yang memiliki banyak wahana bermain. Waterboom Siwalk menawarkan berbagai arena permainan air. Selain itu, di tempat ini juga terdapat berbagai permainan outbond, di Outbond Siwalk.

Di Taman Wisata Siwalk juga terdapat arena permainan golf, bagi anda para pecinta olahraga golf. Banyak sekali pilihan objek wisata di tempat ini. Jika anda mampir ke kota Cirebon, anda dapat mampir ke Taman Wisata Siwalk dengan membayar tiket masuk seharga Rp 3.000,-.

5. Danau Setu Patok
Masih di daerah Siwalk, anda dapat mampir ke Danau ini, yang berada di kecamatan Mundu, kabupaten Cirebon. Selain menikmati bermalam di hotel, disini anda dapat merasakan liburan di Danau Setu dengan berbagai fasilitas, seperti; pondok wisata, golf driving, tempat pemancingan, kolam renang, paintball, terapi ikan, flyingfox, villa, dan berbagai fasilitas lainnya.

6. Nasi Jamblang
Selain tempat wisata, anda dapat menikmati lezatnya kuliner ala Cirebon sekaligus. Salah satu kuliner yang ramai dijual di Cirebon ialah Nasi Jamblang. Nasi ini cukup ramai dijual di seantero Cirebon.

Nasi yang disajikan dengan dibungkus daun jati itu, berisikan lauk yang beragam. Ada sambal goreng ati, telur dadar, sate kentang, telur sambal goreng, blakutak, tahu sayur, ikan asin, paru, semur hati, semur daging, juga berbagai pilihan lauk lainnya. Lauk yang tersedia berjumlah belasan hingga dua puluhan jenis di warung-warung.

7. Telaga Remis
Jika anda bosan oleh bisingnya keramaian kota, anda dapat mencari ketenangan dengan suasana yang nyaman di Telaga Remis. Tempat ini berada dibawah kaki gunung Ciremai, desa Kaduela, Kuningan, Cirebon.

Tempat ini menawarkan keindahan pemandangan alam dengan airnya yang jernih serta berwarna kehijauan. Di sisi telaga Remis ini terdapat hutan yang indah. Tempat ini juga memiliki remis (kerang air tawar) yang berprotein tinggi.

Nah, daftar wisata diatas dapat menjadi referensi liburan anda berikutnya. Masih banyak objek wisata yang dapat anda pilih di Cirebon. Jika anda datang dari luar kota, anda dapat memilih hotel ataupun penginapan di kota Cirebon yang nyaman. Salah satu hotel yang berada di kota ini adalah Grage Hotel Cirebon. Selain itu, terdapat villa dan penginapan yang tergabung dengan berbagai wisata di Cirebon.

alt hotel di cirebon
www.traveloka.com
Seru sekali bukan, berlibur ke kota Cirebon? Nikmati liburan anda dengan keluarga, kerabat, maupun pasangan ke tempat-tempat yang menyenangkan disini. Jangan lupa, kunjungi tempat wisata kuliner dan fashion ala Cirebon.

Post Comments

IBX58BCE5AE39DDA

Tim Dapurnulekker

Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic
Blogger Perempuan
Image and video hosting by TinyPic
Image and video hosting by TinyPic